Teman-teman netter ada banyak sekali website di luar sana yang mengajarkan cara bisnis online. Banyak pula yang mengajarkan cara bisnis online yang benar. Namun tak sedikit yang mengajarkan cara bisnis online yang ngaco (misalnya web yang menjanjikan anda, cap cip cup was wis wus mendapat 2 milyar dalam 2 bulan, tanpa melakukan apapun hehe).
Iseng lagi saya browsing mencari cara bisnis online pemula yang bener ala pebisnis online luar, dan saya akhirnya nemu satu lagi artikel yang saya pikir pantas untuk disharingkan kepada anda semua.
Oke, ga pake lama, lets check it out
4 cara bisnis online untuk pemula, 4 tahap yang akan dilalui pebisnis online
4 cara bisnis online untuk pemula, 4 tahap yang akan dilalui pebisnis online
Cara bisnis online yang pertama:
Bersiaplah untuk belajar, mencoba-coba, serta mengalami kegagalan dan kebingungan.
Inilah proses alami yang akan dialami semua orang sob (termasuk saya dan anda). Selama masa ini, anda secara tak sadar membangun pengetahuan anda tentang bisnis online, naluri marketing dan ketajaman naluri bisnis anda.
Cara bisnis online kedua:
Cara bisnis online kedua:
Belajarlah “sedikit” hal teknis
Ya sedikit saja hal teknis. Ga usah banyak-banyak dan detail. Paling nggak buat teman-teman yang baru mau mulai bisnis online, belajarlah membuat website sederhana entah dengan dreamweaver atau membuat website sederhana berbasis wordpress.
Cara bisnis online ketiga:
Belajarlah hal-hal yang tepat dan praktis (bisa langsung dipraktekkan) / purposeful learning.
Supaya ga overload informasi, belajarlah hal-hal yang anda perlukan untuk bisnis anda. Sebagai contoh: jika anda akan membuat konten website anda, anda perlu juga belajar dan mempraktekkan SEO (optimasi search engine).
Cara belajar seperti ini akan terasa menyenangkan dan juga, akan membuat anda lebih menghargai proses belajar ini serta cepat mengerti materi yang anda pelajari.
Cara bisnis online keempat:
Perlakukan diri anda sebagai “pegawai”.
Tetapkan dateline untuk anda sendiri. Kejar goal anda, seperti layaknya seorang karyawan perusahaan. Niscaya anda akan mendapatkan hasil yang sesuai dengan jerih payah anda.
Baik teman-teman, semoga sharing kali ini bermanfaat untuk anda
Sukses selalu.
Sumber bacaan: Kenneth Koh – Leadsleap
0 komentar:
Posting Komentar